You are currently viewing Bongkar Rahasia Harga Plakat Akrilik Murah dan Berkualitas

Bongkar Rahasia Harga Plakat Akrilik Murah dan Berkualitas

Pernahkah kamu memesan plakat namun harganya tidak ramah dengan kantong kamu ? atau kamu bingung mencari harga plakat yang terjangkau tapi berkualitas ?

Oleh karena itu kami berikan solusi atas permasalahan kamu. Kita akan bongkar dan kupas bagaimana cara mendapatkan harga plakat murah tetapi berkualitas. Tunggu apa lagi masih kita simak artikel berikut ini.

·  Pertama, Mengecilkan Ukuran Plakat

Cara awal yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan harga plakat yang murah adalah dengan memperkecil ukuran plakat. Umumnya ukuran plakat memiliki tinggi 17-20 cm dan panjangnya 12 – 14 cm. Dengan ukuran plakat sebesar itu maka harga plakatnya berkisar Rp. 170.000 – Rp. 180.000,-. Dengan memperkecil ukuran plakat kamu bisa mengurangi biaya bahan baku sehingga ongkos produksi bisa berkurang. Ada beberapa alternatif ukuran yang bisa kamu pesan yaitu 5 x 12 cm; 8 x 14 cm; 10 x 16 cm dan 8 x 16 cm. Agar kamu tidak salah ukuran saat memesan plakat pastikan kamu berkonsultasi dahulu dengan customer service toko kami ke nomor WhatApp 082384703232.

·  Kedua, Pilihlah Akrililk Dengan Tebal 3 mm Untuk Badan Plakat

plakat akrilik untuk kkn

Akrilik memiliki banyak sekali jenis ketebalan mulai dari 3 mm, 5 mm, 8 mm, 10 mm, 12 mm, 15 mm, 18 mm, dan 20 mm. Harga akrilik tergantung dari ketebalannya juga dimana semakin tebal plakat akrilik maka semakin mahal harganya. Begitu pula sebaliknya semakin tipis akriliknya maka semakin murah pula harga akriliknya. Oleh karena itu kalau kamu ingin mendapatkan harga yang murah maka kami rekomendasikan untuk menggunakan plakat dengan tebal akrilik 3 mm saja. Tebal 3 mm ini bisa kamu gunakan untuk badan plakatnya.

Baca Juga: 10+ Rekomendasi Jenis Plakat Akrilik Untuk Berbagai Kegiatan

·  Ketiga, Gunakan Akrilik Ketebalan 5 mm untuk Tapak Plakat

Setiap plakat akrilik memiliki dua komponen pembentuknya yaitu badan plakat dan tapak plakat. Badan plakat berisi tulisan kenang-kenangan dan ucapan terima kasih. Sedangkan tapak plakat berfungsi sebagai penegak plakat. Tapak plakat bisa menggunakan berbagai jenis ketebalan akrilik. Akan tetapi jenis akrilik tebal 10 mm merupakan ketebalan yang banyak digunakan sebagai tapak plakat. Harga tapak akrilik ini tentu cukup tinggi karena ketebalan 10 mm. Apabila kamu inginkan harga yang murah maka kamu bisa gunakan tapak dengan 5 mm saja. Apalagi dengan ukuran plakat yang kecil misalnya 8 x 14 cm maka tapak tebal 5 mm sudah cukup. Dan tentu saja ini bisa menjadi solusi bila kamu mencari plakat dengan harga murah.

·   Keempat, Gunakan Plakat Akrilik Bening

Toko plakat terdekat (plakat polisi)

Ada banyak sekali jenis akrilik berdasarkan warnanya. Mungkin kamu familiar dengan akrilik yang bening saja karena memang sangat banyak tampak. Namun ternyata ada banyak sekali jenis akrilik dengan variasi warna seperti akrilik hitam, putih susu, warna emas, silver bahkan warna seperti merah, biru, kuning, orange dan masih banyak lagi. Masing-masing warna akrilik ini berbeda-beda pula harganya. Akrilik bening merupakan jenis akrilik yang paling murah diantara jenis lainnya. Bahkan beberapa akrilik seperti emas harganya bisa 2-3 kali lipat lebih mahal daripada akrilik bening.

·  Kelima, Jangan ada kombinasi warna akrilik

Ingatlah bahwa plakat yang terbuat dari beberapa kombinasi akrilik menjadi lebih mahal. Memang salah satu inovasi pembuatan plakat akrilik saat ini adalah kombinasi plakat akrilik hasil dari kombinasi beberapa akrilik. Misalnya akrilik bening dikombinasikan dengan akrilik warna biru, emas, merah dan lainnya. Adapun dua kombinasi akrilik ini pada badan plakatnya ditempel sehingga menjadi double. Bukan hanya pada badan plakat ternyata pada tapak plakat bisa juga mengkombinasikan dua buah akrilik. Misalnya akrilik bening dan akrilik biru dongker yang memang membuat tampilan plakat lebih berwarna namun terkesan mewah.

Akan tetapi semakin banyak jenis akrilik yang menyusun sebuah plakat maka semakin tinggi pula harganya sebab akrilik yang bukan bening harganya lebih mahal daripada bening. Belum lagi jumlah bahan yang terpakai juga lebih banyak sehingga harga produksi juga menjadi tinggi. Oleh karena itu untuk mendapatkan akrilik dengan harga miring maka sangat disarankan untuk menggunakna akrilik satu jenis saja.

· Keenam, Tanpa kotak Plakat

Kotak adalah salah satu pelengkap yang menambah nilai dari sebuah plakat. Dengan adanya plakat ini bisa membuat plakat menjadi terlihat lebih elegan dan rapi. Hanya saja harga satu paket plakat dan kotak ini tentu lebih mahal. Oleh karena itu lebih baik kamu tidak menggunakan kotak plakat apabia ingin menghemat biaya. Terutama kalau kamu panitia dari sebuah event besar dan membutuhkan plakat dengan jumlah besar.

Dengan tidak menggunaka kotak maka kamu bisa menghemat biaya sampai 20%. Kemudian timbul masalah baru yaitu plakat terlihat kurang menarik saat diserahkan kepada si penerima. Solusinya yaitu dengan mengganti kotak dengan media packaging lainnya  seperti goodie bag, paper bag atau tas spundbond. Tas – tas tersebut tidak kalah cantik daripada kotak juga loh dan yang pasti lebih murah.

Baca Juga : Rekomendasi Toko Plakat Wisuda Pekanbaru

· Ketujuh, Desain minimalis Namun Tetap Elegan

Desain sebuah plakat juga mempengaruhi biaya produksi sehingga harga jual tentu juga menjadi lebih mahal. Hukum ini berlaku untuk jenis plakat apapun baik plakat kayu, akrilik, kuningan, resin dan lain-lain. Bagaimana bisa desain plakat ikut menentukan harga jualya juga. Simak terus artikel ini ya.

Saat kamu memesan plakat dengan desain yang kompleks maka proses desain tentu menjadi lebih lama. Hal ini menyebabkan biaya operasional desain menjadi lebih tinggi. Kemudian setelah desain selesai masuk ke proses pembuatan. Proses pembuatan menggunakan mesin dan juga tenaga manusia keduanya akan memakan waktu lebih lama karena pembuatannya lebih rumit. Tingkat kesulitan yang tinggi sangat membutuhkan tingkat keuletan yang tinggi juga sehingga operasional menjadi tinggi pula.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Desain Plakat Akrilik Menarik dan Terbaru

Maka dari itu apabila kamu ingin memesan plakat dengan harga terjangkau buatlah desain plakat lebih sederhana. Tetapi hal yang harus kamu ingat bahwa sederhana dan minimalis bukan berarti murahan ya. Banyak sekali plakat yang modelnya sederhana dan minimalis namun tetap tampak elegan seperti plakat berikut ini.

Plakat akrilik simple

Hal terpenting adalah ide kreativ dari kamu sebagai pemesan dan juga kemampuan desainer toko dalam mendesain. Pastikan kamu tidak salah toko saat memesan plakat. Hubungilah toko Mata Kayu Art melalui customer service kami untuk mendapatkan desain-desain minimalis nan elegan dari toko kami. Klik link Whatsapp ini atau chat langung ke nomor 082384703232.

Baca Juga : Plakat Kayu: Ketahui fakta-Fakta Menariknya

· Kedelapan, Harga Plakat Murah Dengan Pesan Banyak

Salah satu trik untuk mendapatkan harga yang miring saat membeli sebuah barang yaitu beli lah dalam jumlah yang banyak. Salah satunya adalah Mata Kayu Art dimana kami memberikan diskon khusus kepada kamu yang memesan plakat akrilik dalam jumlah banyak. Silahkan konsultasi langsung dengan customer service kami untuk dapatkan harga promo atas pembelian plakat partai besar. Hubungi ke nomor 082384703232 dan customer service kami siap melayani kamu dengan berbagai solusi dan senyuman. Hehehe.

Demikianlah tadi rahasia-rahasia untuk mendapatkan plakat dengan harga murah namun tetap berkualitas. Ada baiknya sebelum membeli kamu berkonsultasi dahulu tentang budget yang kamu miliki kepada customer service kami. Tanya tentang jenis akrilik, tebal, kombinasi, kotak dan lain-lain yang kira-kira bisa mengurangi harga plakat menjadi miring. Hubungi kami sekarang dengan kunjungi salah satu link berikut ini.

INFORMASI ORDER:

WhatsApp 082384703232

Dan

Instagram @matakayu.art

Kamu juga bisa datang ke Toko Kami di Jalan Merpati Sakti No. 24 Kec. Bina Widya Kota Pekanbaru.

[wpseo_map max_number=”undefined” width=”400″ height=”300″ zoom=”-1″ map_style=”roadmap” scrollable=”1″ draggable=”1″ show_route=”0″ show_state=”0″ show_phone=”1″ show_phone_2=”0″ show_fax=”0″]

 

Tinggalkan Balasan